9 Fakta Mengenai Kasus Aktor Lee Jong Suk Dideportasi dari Indonesia

By None, Selasa, 6 November 2018 | 10:08 WIB
9 Fakta Lee Jong Suk dideportasi dari Indonesia (The Shonet)

Cewekbanget.id – Fans K-pop kembali dikejutkan dengan berita aktor Korea Selatan, Lee Jong Suk yang dideportasi dari Indonesia.

Lee jong Suk di deportasi dari Indonesia lantaran menyalahi aturan dalam keimigrasian.

Lee Jong Suk dideportasi dari Indonesia dan bisa kembali ke Korea Selatan setelah paspornya sempat disita oleh pihak imigrasi.

Baca Juga : Terbengkalai Lebih dari 20 Tahun, Rumah Sakit Gonjiam Jadi Tempat Terangker di Korea Selatan

Lee Jong Suk akan segera membintangi drama baru SBS berjudul Death Song yang akan mulai tayang pada 27 November, 3 Desember, dan 4 Desember.

Selain itu, dia juga akan membintangi drama baru tvN yang berjudul Romance Supplement yang akan tayang pada pertengahan pertama tahun 2019.

Melihat padatnya jadwal tersebut, Lee Jong Suk harus melakukan setiap kegiatannya sesuai yang telah direncanakan.

Namun sayang, jadwal Lee Jong Suk harus mengalami sedikit kekacauan karena sebuah insiden yang terjadi di Jakarta baru-baru ini.

Baca Juga : 7 Inspirasi Menata Foto Tanpa Bingkai, Jadi Dekorasi Kamar yang Kece

Lee Jong Suk menggelar cara fan meeting di Jakarta pada Sabtu (3/11/2018).

Aktor Korea Selatan ini seharusnya pulang pada Minggu (4/11/2018).

Namun dia baru bisa pulang pada Senin (5/11/2018) pukul 21.00 WIB karena mengalami masalah keimigrasian.