Harusnya itu mereka bisa tanyakan dahulu di kedutaan kami di Korea," tambah Teodorus Simarmata seperti yang telah dikutip dari kompas.com!
- Lee Jong Suk dan 12 kru sempat tertahan di bandara Soekarno Hatta
Karena masalah ini, Lee Jong Suk dan 12 krunya sempat tertahan di bandara Soekarno Hatta saat akan kembali ke Korea Selatan.
Hal ini bisa diketahui dari postingan Instagram terbaru Lee Jong Suk.
Dia mengunggah foto bandara Soekarno Hatta dan menuliskan jika dia akan terlambat pulang karena ada sedikit masalah.
Baca Juga : Secara Misterius Sebuah Pulau di Jepang Hilang, dan Tak Ada yang Menyadarinya
- Paspor Lee Jong Suk dan staff sempat ditahan
Selain tertahan di bandara Soekarno Hatta, paspor Lee Jong Suk dan staf sempat disita oleh pihak imigrasi.
Lee Jong Suk mengunkapkan hal tersebut melalui postingan Instagramnya.
"Aku bisa mengakhiri fan meeting dengan rasa syukur.
Tapi aku dan semua staf tertahan di Jakarta. Aku pikir kami sudah ditahan sejak kemarin.
Promotor untuk fan meeting di Jakarta, Yes24, melaporkan bahwa ada keuntungan yang lebih rendah dari acara tersebut daripada apa yang sudah mereka buat kepada otoritas pajak setempat.