Serum vitamin C
Enggak cuma bikin cerah wajah, serum vitamin C bakalan bagus banget untuk menghilangkan bekas jerawat, karena bisa sekaligus mengeksfoliasi kulit.
Biar serum vitamin C benar-benar bermanfaat untuk kulit, aplikasikan setipis mungkin ke wajah kita dan biarkan 10 menit meresap ke kulit.
Ingat, serum vitamin C lebih baik dipakai di malam hari, biar kulit kita enggak terbakar sinar matahari (serum vitamin C sangat sensitif kena matahari) dan makeup kita enggak mudah luntur!
Pelembap
Selesaikan langkah skincare untuk menghilangkan bekas jerawat dengan memakai pelembap.
Untuk pagi dan siang hari, kita bisa mencari pelembap yang menghidrasi kulit dengan kandungan sunscreen.
Namun untuk malam hari, pastikan pelembap kita punya kandungan niacinamide yang bisa mencerahkan dan menghilangkan bekas jerawat lebih cepat!
(*)
Baca Juga : Dari Lahir, 4 Zodiak Ini Sudah Punya Kulit yang Flawless. Kamu Juga?
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR