2. Jus buah & sayuran
Perpaduan antara buah dan sayuran yang dijadikan jus katanya sehat buat tubuh, jadi seharusnya juga bisa diminum untuk sarapan dong? Salah besar!
Memang, sih jus buah dan sayuran punya berbagai macam vitamin, mineral, dan antioksidan yang bagus buat tubuh kita. Namun, jus buah dan sayuran jadi tinggi gula dan kekurangan protein dan serat yang dibutuhkan tubuh kita saat sarapan.
Kalau memang pengin minum jus buah dan sayuran untuk sarapan, pastikan kita enggak memberikan gula sama sekali dan makan dengan hal lain, seperti kacang-kacangan, telur, atau bahkan buah segar!
3. Roti dan mentega
Cepat dan enak, roti dan mentega memang jadi pasangan paling tepat untuk sarapan. Apalagi kalau kita tambahkan selai atau gula untuk memberikan rasa enak.
Sayangnya, mentega punya lemak yang tinggi, sehingga enggak cuma bikin gemuk, tapi bikin kolesterol naik dengan peluang kena jantung dan diabetes!
Belum lagi kalau kita suka roti putih yang tinggi kandungan karbohidrat dan gula yang enggak sehat buat tubuh!
Kalau memang masih pengin sarapan dengan roti dan mentega, pastikan kita memilih roti gandum yang diberi mentega asli dengan tambahan bergizi seperti omelette sayuran!
Baca Juga: 5 Trik Baca Menu Restoran Supaya Dapat Makan Enak & Menguntungkan!
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR