CewekBanget.ID - Kehidupan asmara selebriti Indonesia emang selalu jadi hal yang menarik banget untuk dibahas ya, girls.
Seperti kisah asmara beberapa seleb berikut ini.
Seolah cepat move on, seleb-seleb berikut diketahui langsung punya pacar enggak lama setelah putus, lho!
Yuk kepoin siapa aja seleb muda Indonesia yang enggak butuh waktu lama untuk move on dan langsung dapat pacar baru setelah putus. Ada idolamu?
Baca Juga: Ternyata Ini Waktu yang Tepat untuk Olahraga, Lebih Efektif Buat Bakar Banyak Lemak! Sudah Tahu?
Kesha Ratuliu
Keponakan Mona Ratuliu yang satu ini sempat menjalin hubungan dengan Wafda Saifan.
Gaya pacaran keduanya sering jadi sorotan lantaran dianggap terlalu berlebihan.
Hubungan Kesha dan Wafda emang diwarnai dengan fase putus-nyambung, sampai akhirnya benar-benar berakhir pada akhir tahun 2018.
Enggak lama setelah putus dari Wafda, Kesha mempublikasikan hubungannya dengan Adhi Permana.
Meski belum lama, namun hubungan keduanya sangat serius dan bahkan udah mulai mempersiapkan pernikahan, nih!
Hanggini
Penyanyi berparas ayu, Hanggini Purinda Retto, pernah menjalin hubungan dengan penyanyi dan Youtuber Luthfi Aulia.
Hubungan keduanya banyak mendapat restu dari netizen karena dinilai cocok dan relationship goals banget!
Namun hubungan keduanya harus kandas dan pastinya keputusan ini disayangkan banyak netizen.
Saat ini Hanggini tengah menjalin hubungan dengan seorang cowok bernama I Nyoman Dharmasakti.
Julian Jacob
Sebelum pacaran sama Marion Jola, telebih dulu Julian Jacob sempat berpacaran dengan penyanyi Nadin Amizah.
Namun sayang, hubungan keduanya enggak bertahan lama.
Padahal, saat masih pacaran, baik Julian dan Nadin sering banget mengunggah momen yang romantis nan manis di akun Instagram masing-masing, lho.
Saat hubungannya dengan Marion Jola mulai go public, banyak netizen yang kaget dan enggak percaya kalau Julian akan cepat banget move on dari Nadin.
Nadin Amizah
Sama seperti sang mantan, enggak butuh waktu lama bagi Nadin Amizah untuk menemukan sosok pacar yang baru.
Setelah putus dari Julian Jacob, kini Nadin diketahui tengah menjalin hubungan dengan Kevin Hugo.
FYI, Kevin Hugo merupakan salah satu peserta ajang pencarian bakat yang saat ini sedang tayang di salah satu stasiun TV swasta, lho!
Nikita Willy
Enggak perlu waktu yang lama bagi seorang Nikita Willy untuk menemukan tambatan hati yang baru.
Setelah hubungannya dengan Putu Gede Suarsana usai, Nikita menjalin hubungan dengan anak bos Blue Bird Group, Indra Priawan Djokosoetono.
Hubungan Nikita dan Indra terbilang awet dan udah berlangsung selama dua tahun, lho.
Kira-kira kisah cinta Nikita dan Indra bakal berujung di pelaminan enggak, ya? (*)
Stem Cell, Terobosan Baru Sebagai Solusi Perawatan Ortopedi Hingga Cedera Olahraga
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR