3. Terdapat ruang pada masker kain
Banyak yang menggunakan masker dengan terdapatnya ruang bagi udara untuk masuk.
Hindari untuk memberi ruang bagi udara untuk masuk di antara wajah dan masker kain yang digunakan.
Pastikan agar sisi samping kanan, samping kiri, atas, dan bawah pada masker kain tertutup.
Gunakan masker kain dengan tertutup sempurna agar penyebaran corona covid-19 dapat dicegah.
4. Hanya menutup ujung hidung
Kesalahan memakai masker ke empat adalah hanya menutup bagian ujung hidung.
Hal ini salah sebab risiko penularan virus masih dapat terjadi dengan hidung yang dibiarkan terbuka dan mendapatkan banyak interaksi.
Gunakan masker hingga menutup seluruh hidung.
Asal tahu saja, virus corona dapat dengan mudah menginfeksi jika area hidung enggak tertutup dengan benar.
5. Diletakkan di bawah dagu
Kesalahan ke lima dalam menggunakan masker kain adalah memasang atau meletakkannya di bawah dagu.
Hindari untuk melakukan hal ini sebab area dagu merupakan area yang enggak tertutup masker pada awal penggunaannya.
Maka dari itu, area di bawah dagu menjadi rentan terhinggap berbagai kuman, bakteri, hingga virus corona. Selalu gunakan masker untuk menutup segitiga wajah dengan sempurna.
6. Melepas terlalu cepat
Kesalahan berikutnya dalam menggunakan masker kain adalah melepas kain yang terlalu cepat.
Kesalahan tersebut sering dilakukan pada saat menggunakan dan melepas kain masker pada waktu yang enggak tepat.
Sebelum bepergian keluar rumah, pastikan untuk selalu mencuci tangan hingga bersih dan kering.
Sehingga dapat dipastikan enggak ada kuman, bakteri, dan virus yang menempel pada tangan dan dapat menyebar ke masker kain.
Pastikan untuk enggak melepas masker kain di tempat terbuka atau tempat yang rentan menularkan virus.
Namun, segera lepas masker ketika sampai di tempat yang aman seperti rumah.
Pastikan pula untuk menjaga kebersihan tangan sebelum dan sesudah melepas masker kain yang telah digunakan.
7. Menyentuh masker kain
Jangan menyentuh masker kain yang sedang digunakan. Hal ini dapat meningkatkan risiko penyebaran kuman, bakteri, dan virus pada masker yang digunakan.
Sebab, tangan rentan menjadi sumber penyakit dan virus yang menempel. Pastikan selalu untuk menjaga kebersihan tangan.
Selain itu, hindari pula untuk melepas masker dengan menyentuh bagian depan. Selalu lepas masker dengan menggunakan tali di sisi atau bagian belakang masker.
8. Melepas ketika berbicara
Dalam situasi dan kondisi pandemi virus corona seperti ini, hindari untuk berbicara tanpa menggunakan masker.
Sebab, virus corona diklaim dapat menular melalui droplets yang dihasilkan dan ditinggalkan seseorang ketika berinteraksi dengan orang lain.
Maka dari itu, hindari untuk melepas masker kain ketika berbicara dengan orang lain. Tetap pula jaga jarak dengan orang lain minimal 1 meter ketika berbicara menggunakan masker kain.
Jangan lagi ada kesalahan memakai masker untuk menghambat virus corona. (*)
#HadapiCorona
Baca Juga: Yuk, Cari Tahu Makanan yang Menggambarkan Karakter Tiap Zodiak!
Artikel ini telah tayang di Grid Health dengan judul: Memasuki New Normal, Ini Kesalahan Memakai Masker yang Sering Terjadi
Penulis | : | None |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR