Menghemat Waktu dan Menghindari Kebiasaan Buruk
Hobi yang tepat di saat yang tepat bisa menjadi penyelamat.
Memiliki hobi lebih dari sekadar menghabiskan waktu; malah, ini memungkinkan kita untuk lebih bertanggung jawab dan meminimalkan gangguan.
Semakin banyak gangguan yang dihilangkan, semakin sedikit perilaku destruktif yang bisa dilakukan.
Selain itu, masuk akal jika hobi yang bagus akan menjauhkan diri kita dari masalah.
Karenanya, kita akan memiliki banyak waktu untuk melakukan hal lain, misalnya, berolahraga atau bercengkrama dengan keluarga.
Baca Juga: Baik Untuk Jantung dan 4 Manfaat Kesehatan Berbuat Baik Kepada Sesama!
Membantu Memori Kolektif
Hobi yang menantang secara mental seperti belajar memecahkan kode atau bermain catur adalah aktivitas otak yang bagus.
Faktanya, latihan otak ini akan membantu mempertahankan ingatan untuk waktu yang lama dan mencegah demensia.
Namun, hobi seperti merangkai manik-manik dan menjahit yang membutuhkan tingkat konsentrasi tinggi yang dapat meningkatkan daya ingat, maka saat otak terfokus, kita dapat menangkal depresi dengan mudah.
Makanya girls, jangan ragu memulai hobi baru di tengah situasi pandemi ini, deh!
Meski dari rumah saja, kita bisa mengikuti kelas virtual yang kini banyak digelar dan akan melihat sendiri bagaimana kepercayaan diri akan meningkat serta keberanian untuk meninggalkan zona nyaman dan mencari pengalaman baru terbentuk.
Intinya, semakin mahir kita melakukan sebuah hobi, semakin meningkat pula kesehatan mental karena ketika kita mahir melakukan sesuatu, kita juga akan mulai merasa nyaman dengan diri sendiri.
Mempelajari hobi baru dapat menjadi sumber motivasi dan membantu kita maju menuju kesuksesan.
(*)
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR