4. Waktunya memulas!
Pertama, taruh brush kuteks sedekat mungkin dengan kutikula kuku kita di bagian tengah. Setelah itu, pulaskan kuteks hingga ke ujungnya.
Selanjutnya, kita bisa mengisi bagian yang kosong di sebelah kanan dan kiri kuku kita dengan memulaskan kuteks sekali lagi. Lalu, biarkan hingga kering.
Kalau warna kuteks masih belum terlalu intens atau kita pengin kuteks lebih tahan lama, kita bisa memulaskan kuteks untuk kedua kalinya setelah pulasan pertama benar-benar kering.
Terakhir, jangan lupa untuk memulaskan kuteks pada ujung kuku kita. Dengan begitu, kita memastikan kuteks enggak bakalan gampang terkelupas!
5. Jangan lupa top coat!
Jangan lupa untuk mengaplikasikan top coat untuk membuat kuku terlihat lebih berkilau.
Atau bisa juga untuk memberikan efek matte di kuku biar tahan lama (kalau kita pakai kuteks matte).
Fungsi top coat juga untuk membuat kuteks lebih tahan lama dan enggak mudah mengelupas.
Biarkan top coat sampai mengering sebelum kita kembali beraktivitas! (*)
Baca Juga: Bukan Sampah, Kulit Pisang Bisa Berikan 5 Manfaat Ini Buat Kecantikan!
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR