Mempersiapkan Wajah
Sebelum memakai sheet mask, pastikan wajah dan tangan dalam kondisi bersih.
Bersihkan riasan terlebih dahulu dengan pembersih, cuci muka, lalu gunakan sheet mask.
Banyak sheet mask sudah mengandung serum untuk kulit, jadi kita enggak perlu lagi menggunakan produk perawatan lain yang biasa digunakan.
Setelah didiamkan menempel pada wajah selama 10-15 menit, angkat sheet mask dan akhiri perawatan wajah dengan menggunakan pelembap.
Waktu Terbaik Menggunakan Sheet Mask
Biasanya waktu terbaik untuk menggunakan sheet mask adalah saat malam hari atau sebelum tidur.
Pasalnya, kulit melakukan reparasi maksimal dengan menggunakan sheet mask, penetrasi bahan aktif baik dan maksimal lalu dikelola dengan baik di dalam kulit.
Kita bisa saja kok menggunakan sheet mask kapan saja, tapi penggunaan di malam hari dapat memberikan hasil lebih optimal.
Baca Juga: Anti Mubazir, Gini 5 Cara Manfaatkan Essence Berlebih Pada Sheet Mask!
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR