Alpukat
Pengin segera menyantap buah alpukat? Jangan disimpan dalam kulkas, sebaiknya simpan saja di tempat bersuhu ruangan.
Sebaliknya, kalau kita pengin memperlambat proses pematangan alpukat, menyimpannya di dalam kulkas boleh-boleh saja.
Kita juga bisa mempercepat proses mematangkan alpukat dengan menyimpannya di dalam kantong kertas bersama sebuah pisang, sebab kandungan gas etilen pada pisang dapat membantu proses tersebut.
Baca Juga: Girls, 5 Jenis Skincare Ini Sebaiknya Kita Simpan di dalam Kulkas!
Buah-Buahan Sitrus
Sebetulnya yang satu ini kembali lagi pada pilihan masing-masing ya, girls.
Sebetulnya buah-buahan sitrus seperti jeruk dan lemon enggak perlu disimpan di dalam kulkas, tapi kita bisa melakukannya kalau memang enggak berniat untuk segera menyantapnya.
Ini juga berlaku bagi buah-buahan tropis lain seperti kiwi, nanas, dan mangga.
Kalau pengin menyimpan buah-buahan ini di suhu ruangan setelah dikupas, pastikan kita mengonsumsinya dalam waktu 2-3 hari.
(*)
Source | : | The Healthy |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR