CewekBanget.ID - Kita termasuk yang suka makan pepaya, girls?
Yup, pepaya termasuk buah yang kaya akan vitamin dan serat, lho!
Dilansir dari buku Jus Super Ajaib (2013) karya Rita Ramayulis, DCN., M.Kes., yang CewekBanget.ID kutip dari Kompas.com, pepaya mengandung zat gizi yang lengkap, terutama sebagai sumber vitamin C, betakaroten, dan pektin yaitu serat larut air.
Sementara itu, dilansir dari alodokter.com, pepaya juga mengandung vitamin A, B1, B3, B5, E, dan vitamin K, likopen, kalsium, potasium dan magnesium.
Wah.. pepaya benar-benar kaya akan nutrisi, ya!
Kaya nutrisi dan serat, buah pepaya punya segudang manfaat kesehatan yang bisa kita rasakan.
Bantu tingkatkan daya tahan tubuh, ini 5 manfaat kesehatan yang kita dapat saat rajin konsumsi pepaya:
Baik bagi kesehatan, ini manfaat pepaya: Jaga kesehatan jantung
Mengandung vitamin C dan likopen, pepaya jadi salah satu makanan yang dapat membantu mengurangi risiko penyakit jantung.
Baca Juga: Enggak Selalu Buruk, Kopi Bisa Memberikan 4 Manfaat Kesehatan Ini!
Selain itu, antioksidan dalam pepaya bantu tingkatkan efek kolesterol baik (HDL) yang ada di dalam tubuh, sehingga kesehatan jantung pun lebih terjaga.
Baik bagi kesehatan, ini manfaat pepaya: Tingkatkan imun dan lawan penyakit
Source | : | Kompas.com,alodokter.com |
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR