CewekBanget.ID - Sering mengalami gangguan pencernaan?
Ada banyak cara yang bisa kita lakukan untuk mengatasi gangguan pada pencernaan.
Salah satunya dengan asupan makanan yang tepat.
Kalau lagi mengalami gangguan pencernaan, mending sekarang rutin konsumsi beberapa jenis makanan di bawah ini yang ternyata bisa membantu atasi gangguan pencernaan kita!
Makanan apa aja yang dimaksud? Kepoin di bawah ini!
Baca Juga: 5 Cara Mudah Menjaga Kesehatan Pencernaan Tiap Hari. Anti Sakit Perut!
1. Dark Chocolate
Cokelat jenis ini merupakan sumber polyphenol dan prebiotik antioksidan yang mampu meningkatkan pertumbuhan dua jenis bakteri baik, yakni laktobasilus dan bifidobakteria.
Kita bisa menambahkan cokelat hitam bubuk pada minuman hangat kita.
2. Apel
Buah apel kaya akan prebiotik prectin, yang mampu menjaga kesehatan pencernaan secara keseluruhan.
Apel juga bisa menjaga tubuh kita supaya tetap langsing dengan memberi asupan serat tinggi dan air, lho!
3. Bawang
Bawang adalah sumber prebiotik inulin, yang bisa membantu tubuh kita untuk memproduksi butyrate dan meningkatkan kualitas kerja jantung.
Bawang juga mengandung phytonutrient quercetin yang mampu mencegah risiko kanker.
4. Oat
Oat merupakan makanan prebiotik yang mampu mengisi usus besar sebagai tempat bakteri baik untuk berkembang dan melakukan fermentasi.
Sehingga memproduksi kandungan yang memiliki efek laksatif untuk menjaga kesehatan usus besar dan melindungi kita dari risiko kanker.
Enggak sampai di situ, oat juga mampu menurunkan gula darah dan kolesterol, girls!
Baca Juga: Susah BAB Bikin Enggak Nyaman? Konsumsi 5 Buah Ini Solusinya!
5. Kacang Walnut
Kacang walnut mengandung serat dan kandungan prebiotik lain yang mampu mendukung pertumbuhan bakteria baik dalam usus, yakni bakteri laktobasilus.
Selain itu, berdasarkan penelitian ditemukan fakta bahwa dengan memakan setengah cangkir walnut setiap hari selama tiga minggu bisa meningkatkan butyrate.
FYI, butyrate adalah sejenis asam lemak yang membantu mengurangi inflamasi sehingga usus besar menjadi lebih bersih.
(*)
Baca Juga: Sistem Pencernaan Buruk? Konsumsi 5 Makanan Kaya Prebiotik Ini, Yuk!
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR