CewekBanget.ID - Beberapa waktu belakangan ini netizen dihebohkan dengan curhatan pengguna TikTok soal pengalamannya di bandara luar negeri.
Pengguna TikTok tersebut adalah seorang cowok yang lagi transit di Paris dan dia bilang kalau tasnya diperiksa oleh petugas bandara.
Meski video TikTok tersebut sudah dihapus oleh pemilik akunnya, namun videonya sudah terkanjur viral bahkan sampai ke platform media sosial lain.
Netizen pun mempertanyakan apa benar alat deteksi barang palsu atau kw itu beneran ada?
Angkasa Pura membantah keberadaan alat tersebut
Memang untuk video yang viral di TikTok soal alat deteksi barang palsu berlokasi di Paris.
Namun perusahaan BUMN Indonesia, Angkasa Pura, yang mengoperasikan bandar udara komersial di seluruh Indonesia menanggapi isu keberadaan alat ini.
Kompas.com menghubungi Cin Asmoro, VP of Corporate Communications Angkasa Pura II.
Asmoro mengungkapkan bahwa bandara enggak memiliki alat yang bisa mendeteksi barang palsu.
"Enggak ada alat seperti itu, itu namanya Security Check Point 2 untuk pemeriksaan benda-benda yang ada di dalam tas," ujar Asmoro, saat dihubungi Kompas.com, Senin (12/12/2022).
Lalu apa itu Security Check Point atau SCP?
Baca Juga: FOMO Berita Heboh Minggu Ini dari Fatalnya Barang Palsu Freezia Hingga Curhatan Putri Tanjung!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Indah Permata Sari |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR