CewekBanget.ID - Kasus demam berdarah biasanya meningkat di musim hujan.
Pastinya kita enggak mau dong terkena penyakit yang berbahaya ini?
Nah, supaya kita jangan sampai menderita demam berdarah, kita perlu melakukan upaya pencegahan, nih!
Melansir Bobo.ID, kita bisa melakukan beberapa langkah pencegahan ini di rumah!
Baca Juga: Sakit DBD? Ini 7 Imun Booster Alami Agar Bisa Sembuh Lebih Cepat!
1. Menguras bak mandi seminggu sekali
Menguras bak mandi secara rutin merupakan cara pencegahan demam berdarah yang paling utama.
Ini karena genangan air merupakan tempat bagi nyamuk Aedes aegypti untuk berkembang biak.
Nyamuk betina akan bertelur pada dinding bak kamar mandi yang terisi air. Telurnya kemudian menetas menjadi larva.
Seiring waktu, larva nyamuk ini akan tumbuh menjadi nyamuk dewasa. Siklus ini berlangsung selama 8-10 hari.
Oleh karena itu, jangan lupa untuk menjadwalkan menguras dan membersihkan bak mandi minimal seminggu sekali ya, girls!
2. Hindari menumpuk atau menggantung baju
Source | : | Bobo.ID |
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR