2. Kencur
Dilansir dari Conserve Energy Future, kencur telah digunakan selama ribuan tahun sebagai pengobatan alami untuk pilek, batuk, dan sakit tenggorokan di seluruh Asia.
Teh dengan campuran kencur membantu melebarkan paru-paru dan melonggarkan dahak berkat sifat ekspektorannya.
Efek antispasmodik dari bumbu mengurangi dahak, serta melebarkan bronkiolus.
Ekstrak kencur juga membantu mengendalikan dan menenangkan asma dan sindrom gangguan pernapasan akut berkat efek anti-inflamasinya.
Praktisi medis tradisional menyarankan untuk mengobati penyakit pernapasan, rendam akar kencur segar yang baru diparut dalam air panas, dua atau tiga kali sehari.
Baca Juga: Lagi Musim, Ini 5 Cara Biar Enggak Tertular Batuk Pilek di Tempat Umum
3. Kunyit
Kunyit merupakan salah satu penyembuh alami yang paling kuat. Ini karena senyawa aktif di kunyit, yakni kurkumin.
Berdasarkan penelitian Oregon State University, komponen dalam kurkumin memiliki sifat antioksidan, antiinflamasi, dan antikanker sehingga bagus untuk kesehatan dan kecantikan tubuh.
Karena itulah kunyit bisa menjadi obat alami batuk.
Cara memanfaatkan kunyit untuk mengobati batuk kering dan berdahak juga mudah.
Kita bisa minum teh atau susu yang dicampur dengan kunyit.
Minuman sehat ini bisa dikonsumsi setiap hari untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
(*)
Baca Juga: Enggak Perlu Minum Obat, 3 Cara Jitu Hilangkan Dahak di Tenggorokan
Source | : | Healthline,Nova.id,Conserve Energy Future |
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR