Makin jelek hubungan pribadi kita dengan atasan dan teman kerja, məkin menyengsarakan juga hidup kita di perusahaan tersebut.
Nah, lebih enak pindah ke tempat kerja lain daripada tetap di sana dong?
Wajar kalau kita merasa capek dan lelah karena pekerjaan.
Namun kalau rasa capek dan lelah ini juga membuat kita enggak pengin melakukan apapun juga ketika lagi di rumah dan lagi liburan, ini tandanya kita burnout, girls!
Burnout adalah kondisi yang sangat mengerikan untuk kesehatan fisik dan mental kita, karena bisa jadi kita terus merasa capek dan kehilangan minat untuk segala hal di kehidupan kita.
Kalau kita perlu berkorban untuk perusahaan, misalnya kerja di hari weekend atau lembur berhari-hari itu wajar.
Namun kalau dilakukan terus-menerus dalam waktu yang lama, bahkan jadi budaya di perusahaan tersebut, sebenarnya ini sudah enggak worth it apalagi kalau sampai mengganggu masalah mental kita.
Baca Juga: 3 Cara Menjadi Diri Sendiri di Lingkungan Kerja Buat Fresh Graduate
Keseimbangan waktu kerja dan pribadi itu penting.
Artinya ketika kita lagi kerja kita fokus bekerja, sedangkan sehabis pulang kerja kita harus melupakan pekerjaan.
Jadi, ketika saat libur atau cuti masih tetap melakukan pekerjaan, misalnya menghubungi klien, pergi ke tempat tertentu yang berkaitan dengan pekerjaan, atau harus tetap rapat dengan atasan, ini berarti red flag perusahaan yang menandakan kita seharusnya keluar dari pekerjaan tersebut!
Lagi asyik-asyik liburan di weekend, tapi kita sudah memikirkan, takut, dan khawatir sama hari senin? Tanda kita harus segera keluar, deh!
Source | : | Cewek Banget |
Penulis | : | Dok Grid |
Editor | : | optimization |
KOMENTAR