Seat plan dan harga tiket fancon BAE173 di Jakarta
Ada 3 kategori tiket yang bisa jadi pilihan penggemar, dimulai dari CAT 3 yang dijual dengan harga Rp 750.000 lalu setelahnya adalah CAT 2 seharga Rp 1.000.000, CAT 1 dijual dengan harga Rp 1.200.000, dan kategori tiket paling mahal ada VIP yang dibanderol seharga Rp 1.500.000.
Harga tersebut belum termasuk dengan pajak pemerintah sebesar 10% dan biaya platform ticketing sebesar 5%.
Semua kategori adalah numbered seating di mana penggemar yang nonton akan langsung mendapatkan nomor kursi.
Benefit fancon BAE173 di Jakarta
Sedangkan benefit fancon BAE173 di Jakarta ini total akan ada 7 benefit yang diberikan buat penggemar.
Untuk kategori VIP, 120 penggemar beruntung akan mendapatkan kesempatan buat foto group dengan perbandingan 1:15, benefit soundcheck untuk semua pemilik tiket di kategori ini, dan poster bertanda tangan untuk 30 penggemar beruntung.
Kategori CAT 1 akan mendapatkan benefit foto group dengan perbandingan 1:15 untuk 70 penggemar beruntung, 50 penggemar beruntung bisa ikut soundcheck, dan 20 penggemar beruntung untuk poster bertanda tangan.
Benefit kategori CAT 2, 30 penggemar beruntung bisa berkesempatan untuk foto group dengan perbandingan 1:15 dan poster bertanda tangan untuk 15 penggemar beruntung.
Kategori CAT 3 benefit yang didapatkan adalah untuk 20 penggemar beruntung bisa berkesempatan untuk foto group dengan perbandingan 1:15 dan poster bertanda tangan untuk 5 penggemar beruntung.
Baca Juga: Lagu Fifty-Fifty BAE173 Tentang Membuat Keputusan dalam Hidup, Enggak Ada yang Tau Hasil Akhirnya
Penulis | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
Editor | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
KOMENTAR