Banyak anime dan manga yang bertema alien, dan beberapa di antaranya mendapatkan respon positif bahkan sangat disukai oleh otaku (pecinta anime, manga, dan game di Jepang, RED). Penasaran kira-kira anime apa saja yang bertema alien dan wajib ditonton untuk pecinta tema misteri? Simak 4 anime bertema alien yang wajib ditonton ini.
(Baca juga: Film Horor yang Diangkat dari Kisah Nyata)
Alien Nine
Anime yang satu ini bisa dibilang gambar karakternya memang lucu dan enggak menakutkan sama sekali. Apalagi tokoh utamanya yang bernama Yuri Otani, seorang cewek berumur 12 tahun dan bergabung dalam kelompok "Alien Party" bersama teman-teman sekolahnya. Kelompok tersebut mempunyai tujuan untuk menangkap segala macam alien yang ada di sekolah mereka.
Untuk itu Yuri cs menggunakan "Borg" yang merupakan sebuah mahkluk simbiotik yang melindungi pemakainya dan dapat digunakan untuk menangkap alien. Jika dilihat sekilas Borg terlihat seperti topi yang berbentuk kepala katak dan dilengkapi dengan sayap kecil. Walaupun gambarnya lucu, namun saat settingnya berubah menjadi malam, anime ini lumayan menegangkan, lho.
(Baca juga: 4 Film Tentang Geng Cewek Terfavorit)
Parasyte the Maxim
Nah, kalau anime berjudul Parasyte the Maxim ini berasal dari manga berjudul sama yang memenangkan beberapa penghargaan. Manga karya Hitoshi Iwaaki ini menceritakan tentang seorang anak SMA bernama Shinichi Izumi yang suatu hari diserang oleh alien parasit.
Penulis | : | Astri Soeparyono |
Editor | : | Astri Soeparyono |
KOMENTAR