Sadar Sikap
Saat kita mengetahui kalau menyukai seseorang, dan tahu kalau sikap kita berubah menjadi terobsesi artinya kita sudah bersikap benar. Kenapa? Banyak fangirling yang lebih mempertahankan pemikiran soal menyukai atau menjadi fans. Karena ini, biasanya kita akan malas mendengar komentar orang lain atau menyadari sikap kita yang sudah melewati batas.
Seimbangkan Diri
Saat mengetahui sikap kita mulai mengkhawatirkan, coba seimbangkan diri kita semaksimal mungkin. Kita bisa coba dengan hal kecil seperti enggak menggunakan handphone terlalu lama. Atur jadwal browsing atau menggunakan handphone yang bisa mengarah kecenderungan obsesi kita. Luangkan atau ganti waktu luang dengan menyibukan diri pada kegiatan positif supaya kita enggak bisa lebih fokus dan menjaga komitmen.
Baca juga: Celebrity Worship Syndrome Apa Sih?
Bicara Sama Orangtua Atau Guru
Supaya kita mendapat dukungan positif, coba bicarakan hal ini dengan orang dewasa yang lebih nyaman kita ajak curhat. Ceritakan segala hal soal perilaku kita soal ini dan minta bantuan buat mencari solusi agar kita bisa mengurangi obsesi kita yang merugikan tersebut. Kalau perlu, kunjungi psikologis kalau merasa obsesi kita sudah cukup mengganggu dan kita merasa kesulitan mengontrol perilaku kita.
KOMENTAR