Rusia
Enggak jauh beda sama kita di Indonesia, orang Rusia juga senang heboh-hebohan pas ulang tahun. Misal di sekolah, mereka bakal merayakan ulang tahun itu bersama-sama di kelas. Bahkan, gurunya juga ikutan kasih kado, lho. Bedanya sama kita, orang Rusia enggak akrab dengan birthday tart. Mereka sukanya birthday pie. Di atas birthday pie itu juga akan ditulis ucapan selamat. Biar irit kartu ucapan kali, ya, hi hi hi...
Afrika Selatan
Orangtua di Afrika Selatan akan memberikan kunci kepada anaknya di ulang tahun mereka yang ke-21. Kunci ini bukan kunci asli dan diberikan sebagai simbol yang menyatakan si anak udah dewasa dan siap menyambut masa depan. Kunci tersebut biasanya dibuat dari macam-macam bahan, bisa dari aluminium, kertas, perak, bahkan emas. Wah, kreatif banget ya idenya orang Afrika Selatan ini...
Mau tahu di negara lain gimana? Klik di sini.
(kiki, foto: bossip.com)
Penulis | : | cewekbanget |
Editor | : | CewekBanget |
KOMENTAR