Mata merupakan salah satu organ tubuh manusia yang sangat penting banget, nih.
Namun, seringkali kita terkendala kalau mata udah mulai kabur penglihatannya alias minus.
Enggak jarang kita biasa mengakalinya dengan menggunakan kacamata.
Ada juga yang menggunakan softlens, karena merasa pakai kacamata kurang terlihat kece dan terasa ribet.
Masalahnya, softlens juga sering bikin kita merasa enggak terlalu aman dan nyaman, seperti bisa bikin mata kering, mudah lelah dan bahkan sampai bikin merah.
Nah, baru-baru ini ada penemuan kontak lens dengan teknologi hayati yang diinovasi untuk menyesuaikan kondisi mata kita yang sesungguhnya bernama Biotrue.
Ini dia Biotrue ONEday Lenses, softlens yang aman dan nyaman di mata. Wajib coba!
Softlens bisa jadi solusi pengganti kacamata, baca artikelnya di sini ,ya!
Softlens yang Menyesuaikan Kondisi Mata Biologis
Biotrue ini merupakan hasil inovasi dari perusahaan Amerika yang bergerak di bidang vision care, yaitu Bausch + Lomb.
Selama lebih dari 160 tahun udah melakukan inovasi dan penelitian soal penglihatan manusia. Wow, keren banget!
Dan, baru saja menciptakan produk softlens dengan teknologi hayati bernama Biotrue yang bekerja menyesuaikan kondisi biologis mata kita nih, girls!
Pertama di Dunia
Softlens ini menjadi prouk pertama di dunia yang pakai materi lensa HyperGel, lho.
Nah, lapisan HyperGel ini berguna untuk mencegah terjadinya dehidrasi pada mata (dehydration barrier).
Karena enggak cuma tubuh aja yang mengandung cairan, tetapi mata juga.
Jadi, lapisan ini akan membuat mata kita tidak mudah kering atau dehidrasi.
Perhatikan 6 Hal Yang Perlu Diketahui Sebelum Mengunakan Soft Lens!
Punya Banyak Keunggulan
Ada 3 keunggulan dari menggunakan Biotrue ini, di antaranya meets, matches dan mimics.
Meets adalah keunggulan di mana lensa kontak ini menyediakan kebutuhan oksigen pada mata saat terbuka dan menjaga mata tetap cerah.
Sedangkan matches memberikan keunggukan dengan mengandung air 78% sehingga dapat menjaga kelembapan kornea mata.
Yang terakhir ada mimics, yaitu lapisan seperti selaput air mata yang mencegah terjadinya dehidrasi dan mempertahankan ketajaman penglihatan sepanjang hari.
Larutan Pembersih Lensa Kontak Bio-Teknologi
Enggak cuma mengeluarkan produk softlens aja nih, girls!
Ternyata, ada juga larutan pembersihnya yang terinspirasi dari bio-teknologi.
Larutan ini bernama Biotrue Multi–Purpose Solution yang dapat membersihkan sekaligus menjaga kelembaban lensa agar tetap digunakan selama 20 jam.
Larutan serba guna ini juga mengandung cairan yang udah disesuaikan dengan PH mata yang sehat dan juga menjaga kadar protein alami yang dibutuhkan oleh mata kita.
Hmm.. bagi yang penasaran dan ingin mencobanya, produk Biotrue ini bisa didapatkan di official partner Bausch + Lomb di Optik Seis, ya.
(Sara)
Yuk cari tahu keuntungan dari menggunakan softlens!
Penulis | : | Ifnur Hikmah |
Editor | : | Ifnur Hikmah |
KOMENTAR