Saat ini, kesehatan mental enggak kalah penting dengan kesehatan fisik, lho, girls. Terutama kalau kita banyak melakukan kegiatan yang kerap menguras pikiran kita.
Seperti yang ketahui, seseorang yang memiliki stres atau kesehatan mental yang kurang terjaga ternyata sirkulasi darahnya lambat, sehingga dengan berolahraga kita akan memperlancar sirkulasi darah, dan depresi pun bisa terhindari.
Ini dia olahraga sehari-hari yang bisa menjaga kesehatan mental kita. Wajib dicoba!
(Baca juga: Lakukan 6 Hal Ini Untuk Membantu Teman yang Mengidap Social Anxiety)
Yoga
Dilansir dari EliteDaily, Kritin Wilson, MA, ahli kesehatan klinis di Newport Academy memaparkan bahwa yoga mampu mengurangi kadar stres dalam tubuh kita dan mampu menenangkan sistem syaraf.
Dalam yoga, kita mengenal gerakan yang disebut sebagai meditasi. Menurut banyak penelitian, meditasi rupanya mampu bekerja seperti antidepresan yang bisa mengobati depresi dan perasaan gelisah.
Selain itu, gerakan dalam yoga yang termasuk lambat bisa menjadi cara untuk merelaksasi sistem syaraf dalam tubuh yang menegang.
Olahraga Outdoor
Beberapa olahraga yang dianjurkan buat menjaga kesehatan mental adalah olahraga yang bisa kita lakukan outdoor, seperti berenang, berlari, atau mendaki.
Wilson mengungkapkan bahwa beberapa penelitian telah membuktikan bahwa menghabiskan waktu di luar ruangan ternyata mampu mengurangi level stres, depresi dan rasa gelisah.
Terlebih lagi kalau kita melakukannya di alam terbuka yang bisa menurunkan kadar hormon stres, kortisol.
Dari jenis-jenis olahraga tersebut, bisa disimpulkan kalau ternyata, menjaga kesehatan mental itu bisa dilakukan dengan cara yang mudah. Bahkan bisa dibilang kalau kita cenderung sering melakukannya dalam kegiatan sehari-hari.
(Baca juga: Remaja Enggak Boleh Menyepelekan Stres dan Depresi! )
Penulis | : | Indra Pramesti |
Editor | : | Indra Pramesti |
KOMENTAR