Sering Melakukan Hal Ini? Enggak Sadar Jadi Pelaku Body Shaming!

By Salsabila Putri Pertiwi, Jumat, 4 September 2020 | 15:14 WIB
Body Shaming ()

CewekBanget.ID - Hayo ngaku, siapa yang masih sering melontarkan candaan seperti, "Eh, kok gemukan?" atau, "Jangan kurus-kurus banget, dong!" ke teman atau kerabat terdekat?

Rupanya hal itu bisa jadi body shaming, lho!

Body shaming atau mempermalukan orang lain dengan menyinggung bentuk tubuhnya seringkali terlontar lewat bercanda dengan teman.

 

Baca Juga: Sempat Viral, Ini 4 Kasus Body Shaming yang Terjadi di Media Sosial!

Meski tujuannya adalah bercanda atau agar pendengarnya memulai kebiasaan sehat, nyatanya hal ini malah menimbulkan efek negatif.

Sebuah studi menyatakan, body shaming malah akan membuat korbannya benci terhadap dirinya sendiri atau bahkan meneruskan pola makannya ke titik ekstrim sehingga semakin enggak sehat.

Bahkan, depresi hingga memiliki kecenderungan untuk bunuh diri juga bisa muncul sebagai dampak body shaming.

Oleh karena itu, kebiasaan mempermalukan orang lain karena bentuk tubuhnya harus dihentikan.