Sepele, Tapi 5 Hal Ini Sangat Mengganggu Orang dengan Kecemasan!

By Salsabila Putri Pertiwi, Sabtu, 4 September 2021 | 14:20 WIB
Stres (citizentv.co.ke)

CewekBanget.ID - Kalau kita memiliki kecenderungan untuk merasa cemas berlebihan, mungkin kita juga jadi sering kesal terhadap hal-hal yang tampak sepele sekalipun.

Pasalnya, meski terlihat kecil, berbagai hal itu memicu kecemasan kita untuk timbul ke permukaan dan membuat kita merasa enggak nyaman.

Kayak 5 hal berikut ini yang kerap membuat orang dengan kecemasan jadi merasa terganggu, nih!

Baca Juga: INFOGRAFIS: Apa Itu Panic Attack dan Bagaimana Cara Mengatasinya!

Rencana Dadakan

Perubahan rencana mendadak dapat sangat mengganggu orang dengan kecemasan.

Biasanya, orang yang memiliki kecemasan kerap membuat jadwal sesuai waktunya masing-masing sejak awal agar enggak ada yang terlewat atau terlupakan.

Rencana yang datang tiba-tiba atau perubahan di menit-menit terakhir dapat membuat rasa panik dan cemas bertambah dan kita yang memiliki kecemasan jadi enggan melaksanakan rencana tersebut.