Sudah Tahu? 5 Hal Ini Hanya Bisa Dipahami Orang dengan Kecemasan

By Salsabila Putri Pertiwi, Rabu, 29 Desember 2021 | 17:10 WIB
Ilustrasi kecemasan (citizentv.co.ke)

CewekBanget.ID - Gangguan kecemasan tampak seperti sesuatu yang umum dialami semua orang, padahal ini merupakan gangguan kesehatan mental yang sebaiknya enggak dianggap sepele.

Sayangnya, masih banyak orang memandang kecemasan sebagai reaksi atau ketakutan berlebihan belaka dan bisa diabaikan sampai berlalu.

Nah, faktanya, ini 5 hal yang cuma bisa dipahami oleh orang yang mengalami gangguan kecemasan.

Baca Juga: Supportif, Lakukan 4 Hal Ini Saat Pacar Mengalami Kecemasan!

 

Kecemasan Bukan untuk Dihakimi

Kecemasan mungkin merupakan hal yang enggak serta-merta terjadi pada setiap orang dan membuat orang yang mengalaminya memiliki sikap yang berbeda.

Tapi ini bukan alasan untuk lantas mendefinisikan kepribadian seseorang berdasarkan kecenderungan dirinya memiliki kecemasan lho, ya.

Kecemasan sendiri sebetulnya merupakan hal yang normal, bahkan kadang dapat membantu kita agar lebih waspada dan berhati-hati.

Selain itu, memiliki kecemasan bukan berarti kita enggak boleh dan enggak bakal bisa beraktivitas seperti orang lain pada umumnya.

Layaknya gangguan kesehatan mental lainnya, gangguan kecemasan bisa ditangani oleh ahli dan enggak akan membuat kita jadi orang yang sangat berbeda dari yang lain.

Baca Juga: Mindfulness, Latihan Ampuh untuk Mengatasi Masalah Kecemasan!