Suara Anak Muda Beneran Didengar Enggak Sih Sama Pemerintah? | Yang Muda Yang Memilih

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Kamis, 10 November 2022 | 11:38 WIB
Ilustrasi anak muda (petersons.com)

Selain itu, perannya kurang diperhatikan lagi.

Meski kurang didengar, anak muda harus tetap bersuara!

Meski kenyataannya suara kita para anak muda kurang didengar sama pemerintah, namun hal ini jangan sampai mematahkan semangat kita dalam menyampaikan pendapat dan saran.

Karena bagaimana pun juga, kita anak muda adalah agen perubahan yang sebenarnya punya kekuatan untuk mengubah situasi yang ada sekarang.

"Sebagai anak muda kita harus konsisten dengan pesan kita. Jangan takut untuk bersuara," ujar Cinta Laura di acara Mata Najwa.

Menurut Cinta, kalau anak muda sampai takut bersuara, maka ini sama aja seperti kita turut menormalisasikan hal-hal yang enggak benar dan enggak adil.

"Walaupu banyak faktor yang akan membungkam dan membuat kita diam, aku rasa kalau kita percaya terhadap apa yang kita bilang dan punya fakta-fakta kuat untuk mem-backup apa yang kita katakan jangan takut untuk bersuara.

Kalau kita konsisten pasti lama-lama akan didengar. Kalau kita bekerja sama, aku yakin perubahan akan terjadi," lanjut Cinta.

Menurut survei: masyarakat semakin takut untuk berpendapat

Berdasarkan hasil Survey Nasional September 2020, Indikator Politik Indonesia, sebanyak 21,9% responden setuju kalau sekarang ini masyarakat semakin takut untuk menyatakan pendapat.

47,7% responden menyatakan agak setuju, sedangkan 22% bilang kurang setuju.

Baca Juga: 5 Peran Mahasiswa dalam Dunia Politik | Yang Muda Yang Memilih