Waduh, Penuaan Terjadi Lebih Cepat Gara-Gara 5 Kebiasaan Ini!

By Salsabila Putri Pertiwi, Kamis, 10 November 2022 | 17:20 WIB
Kerutan di dahi (quora.com)

CewekBanget.ID - Penuaan adalah sesuatu yang enggak bisa dihindari selamanya.

Seiring berjalannya waktu, tubuh kita tentu akan menua juga.

Tapi penuaan bisa ditahan agar enggak terjadi terlalu cepat.

Ini yang enggak disadari banyak orang sehingga kita kerap mengalami penuaan dini.

Faktanya, beberapa kebiasaan inilah yang jadi penyebab penuaan lebih cepat terjadi.

Hayo, masih sering kita lakukan enggak nih?

Enggak Pakai Sunscreen

Dalam proses perawatan kulit, sunscreen ternyata jadi salah satu produk yang wajib banget digunakan, bahkan meski kita enggak terpapar sinar matahari langsung.

Manfaatnya enggak main-main, lho!

Kandungan pada sunscreen diformulasikan untuk meregenerasi kulit dan mencegah penuaan dini pada kulit.

Ini karena sinar matahari berperan besar dalam hal penuaan kulit.

Baca Juga: Penuaan dan 4 Hal Ini Jadi Faktor Penyebab Muncul Kantung Mata!