5 Cara Membersihkan Peralatan Dapur Berbahan Kayu yang Benar. Awet!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Senin, 22 April 2024 | 14:40 WIB
Ilustrasi peralatan dapur berbahan kayu (Casablanca Market)

Setelah selesai, lakukan pencucian dan segera keringkan. 

Cuka memiliki sifat antibakteri dan antijamur yang dapat membantu membunuh bakteri apa pun yang berhasil hidup di permukaan kayu. 

4. Gosok pakai lemon

Untuk memastikan kotoran udah hilang dari lapisan kayu, kita bisa menggosokkan lemon untuk membersihkan secara maksimal. 

Selain itu, cara ini juga bisa membantu meningkatkan cita rasa makanan jika ini diterapkan pada alat makan kayu seperti piring atau mangkuk, lho!

Untuk melakukannya, cukup belah lemon menjadi dua bagian dan gosokkan ke permukaan peralatan makan bahan kayu. 

Jangan lupa untuk membilasnya kembali dengan air dingin dan jemur di bawah sinar matahari hingga benar-benar kering.

5. Oleskan minyak

Alat makan berbahan kayu jika digunakan cukup lama, biasanya warnanya bakal menjadi pudar. 

Nah, untuk menjaga tampilannya seperti baru, kita bisa oleskan minyak mineral pada spatula atau sendok kayu. 

Olesan minyak itu dapat membuat peralatan kayu menjadi lebih awet dan tahan lama nih, girls!

Setelah diolesi dengan minyak, gantung terlebih dahulu hingga benar-benar kering baru memakainya kembali.  

(*)

Baca Juga: 3 Bahan Dapur untuk Menghilangkan Pestisida pada Sayur dan Buah