5 Trik Mengatasi Keinginan Marah Terus-menerus Supaya Bisa Tetap Happy

By Marcella Oktania, Rabu, 12 Juni 2024 | 05:00 WIB
Ilustrasi cewek marah (Depositphotos via Diamond Ranch Academy)

CewekBanget.ID - Selalu merasa jadi orang yang gampang marah?

Rasanya setiap orang pengin ngajak kita berantem, tapi apa benar begitu?

Bisa jadi ini semua cuma terjadi dipikiran kita aja dan kita kesulitan untuk mengontrol amarah.

Kalau ini yang sekarang terjadi pada kita, yuk coba 5 trik mengatasi keinginan marah terus-menerus ini supaya hidup lebih tenang dan happy terus!

1. Teknik pernapasan dalam

Setiap kali merasa pengin marah-marah, segera lakukan teknik pernapasan dalam ini.

Caranya kita tinggal duduk di tempat yang nyaman, tutup mata, dan taruh tangan kita di perut.

Lalu tarik napas yang dalam lewat hidung dan keluarkan pula lewat hidung.

Penting untuk berkonsentrasi pada pernapasan kita, bukan amarah kita.

Walaupun kesannya simpel, tapi cukup dengan bernapas sebenarnya kita melatih tubuh untuk lebih rileks, lho.

Baca Juga: 7 Alasan Kenapa Kita Marah Tanpa Alasan, Padahal Enggak Ada Masalah

2. Tinju

Daripada marah-marah ke orang lain, bahkan hingga memukul orang lain, lebih baik salurkan amarah ke hal lain, seperti tinju.