Cewekbanget.ID - Girls, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, sudah menyatakan kalau ada pembatasan operasi transportasi umum di Jakarta.
Transportasi umum yang dibatasi adalah MRT, LRT, dan juga Transjakarta.
Pembatasan operasi transportasi umum ini diberlakukan karena mencegah penyebaran dan penularan virus corona.
Baca Juga: Sutradara Umumkan Perilisan Film 'Mulan' Bakal Ditunda karena Virus Corona
Dilansir dari laman kompas.com, Anies Baswedan menyebutkan tiga moda transportasi tersebut hanya melayani warga dari pukul 06.00 - 18.00 WIB.
Kalau kita lihat akun Twitter resmi @PT_Transjakarta, disebutkan kalau Transjakarta hanya beroperasi di koridor 1,2,3,4,5,6,7,8,8,10,11,12, dan 13A.
Dan kebijakan ini berlaku mulai tanggal 16-30 Maret 2020.
Nah, karena sudah mulai berlaku pembatasan operasi transportasi umum termasuk Transjakarta ini, maka kita yang memang harus keluar rumah dan menggunakan moda transportasi, harus tahu nih trik supaya kita enggak perlu menunggu lama transportasi umumnya.
Moda Transjakarta misalnya, bus hanya akan lewat selama 20 menit sekali, jadi bisa jadi kita menunggu di halte sampai 20 menit bahkan lebih!
Meskipun sebaiknya kita mengisolasi diri di rumah ya girls agar risiko kita enggak tertular virus corona bisa lebih besar ketimbang harus keluar rumah.
Penulis | : | Indah Permata Sari |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR