CewekBanget.ID - Bad mood atau ngerasa bete di rumah itu hal yang wajar, kok, karena hidup ini seperti roda berputar, kita enggak bakalan bisa terus-menerus senang.
Namun enggak perlu merasa sedih, bete, dan bad mood berlama-lama, karena kita jadinya bakalan punya pikiran negatif yang menyusahkan diri sendiri.
Kalau misalnya sekarang kita lagi bete, segera ubah mood jadi bahagia dengan lakukan 5 hal sepele ini, yuk!
Baca Juga: Bikin Instan Happy Berkat Konsumsi 7 Jenis Makanan Enak Ini!
Paksa senyum
Mulai dari sekarang kalau kita merasa bete, coba paksakan seulas senyum, deh!
Senyum bakalan membuat tubuh kita langsung memproduksi endorfin, karena otak menangkapnya kita lagi merasa bahagia.
Karena endorfin yang banyak di tubuh, akhirnya rasa bete dan bad mood kita jadi menghilang dan membuat kita kembali jadi happy!
Enggak perlu terlalu skeptis, cobain aja tersenyum sekarang dan rasain sendiri khasiatnya!
Mendengarkan lagu
Mendengarkan lagu, terutama lagu-lagu yang upbeat ternyata bisa melepaskan dopamin ke otak kita, sehingga emosi yang tadinya negatif berubah menjadi positif dan lebih happy.
Biar lebih cepat kembali happy, enggak ada salahnya ikutan bernyanyi dengan iringan lagu yang sudah kita putar, girls!
Olahraga
Olahraga ternyata jadi salah satu hal sepele yang ternyata bisa biin kita langsung happy.
Secara ilmiah, olahraga bisa langsung melepaskan hormon endorfin dalam tubuh kita. Nah, hormon endorfin inilah yang membuat kita langsung merasa bahagia!
Selain itu, olahraga juga bisa membantu kita menjaga bentuk tubuh, mengatasi depresi, dan menghilangkan beragam macam masalah kesehatan!
Kalaupun enggak mau olahraga, kita tinggal menggerakan tubuh aja dengan berjalan-jalan di dalam rumah!
Baca Juga: Tersenyum Saja Bisa Meningkatkan Imun Tubuh? Banyak Manfaatnya!
Meditasi
Dalam sebuah penelitian, ternyata meditasi setiap hari yang dilakukan cuma dalam beberapa menit aja bisa meningkatkan kebahagiaan kita, lho!
Bahkan, orang yang bermeditasi 15-20 menit setiap harinya bisa punya pikiran yang lebih positif, kesabaran, dan peningkatan kebahagiaan yang drastis!
Melakukan meditasi juga sebenarnya mudah, enggak sesulit yang kita kira.
Kita tinggal duduk bersila di ruangan yang sepi dengan nyaman dan berpostur tegap. Setelah itu menutup mata dan mengosongkan pikiran.
Buat pemula, melakukan meditasi selama 5 menit sudah lebih dari cukup, lho!
Nonton hal yang lucu atau menggemaskan
Film komedi, video lucu, atau video tentang kucing yang menggemaskan bisa langsung membuat kita kembali happy!
Alasannya simpel, karena kita bisa ikutan tertawa, atau minimal tersenyum gemas saat menonton film atau video tersebut.
Yang paling penting, enggak perlu menahan senyum dan tawa kita, lepaskan aja, ya!
(*)
Baca Juga: Happy Virus! 5 Zodiak Ini Buat Orang Lain Bahagia & Semangat!
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR