CewekBanget.ID - Saat chatting atau nulis komentar biasanya enggak lengkap kalau kita enggak pakai emoji ya, girls.
Salah satu fungsi dari penggunaan emoji adalah untuk membantu mengekspresikan emosi/perasaan yang ada pada tulisan yang kita ketik.
Meski emoji-emoji yang dipakai seluruh orang di dunia ini sama, tapi enggak semuanya memaknai emoji-emoji ini dengan makna yang sama, lho!
Penggunaan emoji di tiap negara pun bisa memiliki pemahaman makna yang berbeda bahkan bertolak belakang banget!
Seperti beberapa emoji yang sering banget digunakan orang Indonesia di bawah ini.
Yuk cari tahu makna enam emoji yang sering dipakai orang Indonesia ini di negara lain!
Baca Juga: Bukannya Mulus, 3 Kebiasaan Sebelum Tidur Ini Bikin Kulit Wajah Rusak!
Smiley emoji
Indonesia: emoji yang menunjukkan senyum dan kebahagiaan.
Tiongkok: emoji ini dianggap sebagai pertanda ketidakpercayaan akan sesuatu dan sebagai lelucon.
Clapping emoji
Indonesia: Menunjukkan ucapan selamat atau ungkapan pujian kepada prestasi seseorang.
Tiongkok: emoji ini justru menunjukkan simbol untuk berhubungan seksual atau 'hohohihek'. Enggak boleh salah pakai saat chatting sama orang Tiongkok, nih!
Baca Juga: 5 Tanda Teman Kita Sebenarnya adalah Frenemy. Hati-hati, Girls!
Thumbs up emoji
Indonesia: sebagai pengganti ungkapan setuju, oke, sip, mantap/mantul.
Yunani dan Timur Tengah: penggunaan emoji ini justru dianggap penghinaan terhadap orang lain dan vulgar.
Angel face emoji
Indonesia: melambangkan perbuatan yang baik atau menunjukkan kepolosan/niat yang baik.
Tiongkok: di negara ini, angel emoji justru menunjukkan sesuatu buruk akan terjadi atau bisa juga sebagai ancaman!
Poop emoji
Indonesia: emoji 'kotoran' ini memiliki makna penghinaan dan bisa juga digunakan sebagai bahan bercandaan.
Jepang: lain halnya di negara ini, poop emoji justru memiliki makna sebagai ucapan 'Semoga sukses'.
See-no-evil monkey emoji
Indonesia: emoji monyet yang menutupi kedua matanya ini menunjukkan perasaan malu atau lucu
Jepang: kalau penggunaan di negara ini, memiliki arti kebijaksanaan atau enggak melihat hal buruk/jahat. (*)
Baca Juga: Makanan Sejuta Khasiat, Intip 5 Manfaat Telur Buat Kecantikan Kulit!
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR