CewekBanget.ID - Masih enggak bisa melupakan Squid Game, girls?
Enggak heran, Squid Game jadi salah satu series Netflix asal Korea Selatan yang masih dibicarakan hingga detik ini, nih.
Bergenre survival thriller, cerita Squid Game sukses banget membuat penonton tegang dan meninggalkan kesan yang luar biasa hingga saat ini.
Baca Juga: Kostum Squid Game Mirip Money Heist, Sutradara Sampai Klarifikasi!
Nah buat kita yang suka sama cerita survival semacam Squid Game, kita juga enggak boleh ketinggalan buat baca The Escape Game!
The Escape Game
The Escape Game adalah karya fiksi buatan Hanaka Haruse.
Dikemas dalam 168 halaman penuh cerita menegangkan, Haruse bakalan bikin kita selalu waspada setiap saat dengan ceritanya, deh.
Buku ini terdiri dari 6 cerita pendek menenangakan yang enggak terkait sama sekali. Semuanya berkisah tentang atraksi berbeda yang ternyata bisa merenggut nyawa seseorang:
1. Bercerita tentang dua teman kecil yang mulai berpacaran, tapi harus terjebak dalam permainan maut yang bakal membuat keduanya tewas kalau salah menebak teka-teki.
Namun sayangnya di akhir cerita, keduanya harus dihadapkan pada kedua pilihan, siapa yang bisa bertahan hidup?
Baca Juga: Buku Jeda Sejenak: Ketika Kita Kehilangan Arah dan Pengin Bangkit
2. Empat orang terkunci dalam gondola dan diberikan teka-teki oleh badut misterius. Kalau mereka enggak bisa menjawab dalam 10 menit, gondola tersebut bakal dijatuhkan dan menewaskan semuanya.
3. Sepasang kekasih yang bertengkar di malam Natal ternyata didatangi gadis misterius yang memberikan teka-teki mematikan!
4. Tiga sahabat yang sedang naik bus tiba-tiba harus merasakan bus yang ditumpanginya dibajak pria berpistol, yang ternyata adalah ayah almarhum teman mereka yang mati akibat bunuh diri.
Sang ayah menuduh ketiga sahabat tersebut sebagai biang keladi kematian putrinya.
5. Seorang gadis pengin menguji pengorbanan sang pacar dengan cara mengajak pacarnya ke tempat angker.
Di sana, sang gadis telah menyuruh temannya untuk menyamar menjadi hantu. Namun cerita malah jadi mengenaskan buat semua pihak.
6. Seorang gadis bahagia karena rival cintanya meninggal karena kecelakaan. Namun tiba-tiba kisah cintanya tak semulus yang bisa dibayangkan!
Baca Juga: Jadi YouTuber A-Z: Kunci Rahasia Cepat Sukses Jadi YouTuber 2021
Penasaran dengan kelanjutan keenam cerita dalam buku The Escape Game ini?
Kita bisa mendapatkan The Escape Game di gramedia.com dengan harga terjangkau, yaitu Rp 28.000 aja, kok!
(*)
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR