CewekBanget.ID - Teh oolong merupakan salah satu jenis teh yang banyak dikonsumsi masyarakat Indonesia.
FYI, teh oolong merupakan teh yang diolah lewat proses fermentasi, yang membuatnya berwarna lebih gelap, rasa lebih pahit, dan punya aroma yang khas seperti yang dilansir dari Alodokter.
Teh oolong terbuat dari daun tanaman Camellia sinensis, tanaman yang sama yang digunakan untuk membuat teh hijau dan teh hitam.
Baca Juga: Terbiasa Minum Teh Setelah Makan? Awas 3 Gangguan Kesehatan Ini!
Kandungan teh oolong
Mirip dengan teh hitam dan hijau, teh oolong mengandung beberapa vitamin, mineral, dan antioksidan yang bermanfaat.
Melansir Healthline, secangkir teh oolong yang diseduh juga mengandung sejumlah kecil kalsium, magnesium, dan potasium.
Di dalam teh oolong terkandung sekitar 38 mg kafein.
Sebagai perbandingan, secangkir teh hijau mengandung sekitar 29g kafein.
Beberapa antioksidan utama dalam teh oolong, yang dikenal sebagai polifenol teh, adalah theaflavin, thearubigins, dan EGCG.
Kandungan-kandungan di atas bertanggung jawab atas banyak manfaat kesehatan!
Teh oolong juga mengandung L-theanine, asam amino yang terbukti memiliki efek positif pada relaksasi dan kinerja kognitif, lho!
Source | : | Healthline,alodokter |
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR