CewekBanget.ID - Bagaimana cara kita mengetahui kebutuhan nutrisi tubuh sehari-hari, ya?
Sebetulnya hal ini bisa dikenali dari berbagai gejala dan tanda-tanda pada tubuh, misalnya saat kita kekurangan asupan protein, tubuh akan mengalami sejumlah hal berikut ini.
Bisa jadi pengingat agar kita memastikan asupan gizi kita lebih seimbang, nih!
Sulit Menurunkan Berat Badan
Merasa sulit menurunkan berat badan, padahal rasanya angka timbangan gampang banget bertambah?
Ini bisa jadi karena kita kekurangan asupan protein dalam tubuh.
Melansir dari The Healthy, diet tinggi protein dan rendah kalori dapat membantu kita menurunkan berat badan, menjaga massa otot, meningkatkan kualitas tulang, serta menghilangkan lemak jahat dalam tubuh.
Makanan tinggi protein juga butuh waktu lebih untuk melalui proses pencernaan dan metabolisme, sehingga lebih banyak kalori yang terbakar dalam prosesnya.
Makanya, penting bagi kita untuk memastikan agar tubuh mendapatkan asupan protein yang cukup.
Baca Juga: Jangan Berlebihan! Ini 9 Bahaya Terlalu Banyak Protein dalam Tubuh!
Rambut Rontok
Kerontokan rambut juga ada kaitannya dengan defisiensi protein, lho.
Source | : | The Healthy |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR