CewekBanget.ID - Anak Ahok mantan Gubernur DKI Jakarta, Nicholas Sean baru saja menjadi bintang tamu di sebuah kanal YouTube.
Di sana Melaney Ricardo yang bertugas sebagai pembawa acara menanyakan beberapa hal tentang kehidupan Nicholas Sean.
Pernyataan yang ditanyakan oleh Melaney adalah termasuk mengenai hubungan asmara Nicholas Sean.
Saat itu, Nicholas Sean merasa pacaran adalah hal yang membuang-buang waktu dan buang-buang uang.
Mendengar hal tersebut, Melaney lantas langsung menanyakan apa definisi cinta yang sesungguhnya untuk Nicholas Sean.
Bukannya mendefinisikan apa itu cinta menurut Nicholas Sean, Nicholas Sean malah tertarik dengan hal lain yaitu rasa takut.
Menurut Nicholas Sean, mengatakan bahwa rasa cinta enggak bisa dipercaya.
"Aku bisa mendeskripsikan cinta, tapi aku tahu yang lebih baik dari cinta," ucap Nicholas Sean kepada Melane Recardo.
Dengan ekspresi terkejut, begini cara Nicholas Sean menjelaskan hal yang lebih baik dari cinta!
Baca Juga: Bikin Salfok, Ini Curhatan Ahok Melihat Nicholas Sean Lulus FK UI!
Rasa takut lebih baik dari cinta
Menurut Nicholas Sean, dirinya enggak mempercayai rasa cinta dan mengatakan kalau rasa takut lebih baik.
"Lebih baik untuk merasa takut daripada merasakan cinta. Kalau rasa takut bisa kita kontrol, tapi kalo rasa cinta enggak," jelas Nicholas Sean.
Nicholas Sean bahkan menekankan untuk enggak membuat seseorang jatuh cinta sama kita karena cinta.
Nicholas Sean mengatakan, "Jangan pernah bikin orang ketergantungan sama kamu karena cinta."
Hal ini karena Nicholas Sean merasa bahwa cinta saja bisa membuat orang pergi kapanpun dia mau.
"Saat dia mencintai kamu, dia akan ada di samping kamu. Tapi, saat dia enggak cinta kamu lagi, dia akan meninggalkan kamu," ucap Nicholas Sean.
Nicholas Sean meneruskan, "Makanya, lebih baik bikin seseorang takut akan kehilangan kita, dan dia pasti akan bertahan dan selalu ada di samping kamu. karena kekuatan kamu.
Baca Juga: Nicholas Sean Ogah Dijodohkan dengan Felicia Tissue oleh Netizen!
Nicholas Sean enggak bergantung pada cinta
Mendengar perkataan Nicholas Sean, Melaney langsung menimpali kalau hal itu berarti bukan sebuah cinta.
Dengan menggebu, Nicholas Sean langsung menjawab, "Aduh cinta, cinta tuh gimana cara mengukurnya sih?"
"Aku enggak mau bergantung pada cinta, aku lebih baik bergantung pada rasa takut itu," ucap Nicholas Sean.
Nicholas Sean merasa saat rasa takut itu datang, seseorang enggak akan meninggalkan kita untuk alasan apapun.
"Jadi kalau ada seseorang yang membutuhkan kamu ya, miliki dia karena dia takut untuk kehilangan kamu dan dia selalu ada," terus Nicholas Sean.
Menurut Nicholas Sean, rasa takut akan lebih kuat dalam sebuah hubungan daripada rasa cinta.
Baca Juga: Anak Mama, Intip 5 Momen Manis Putra Sulung Ahok, Nicholas Sean Bareng Veronica Tan. Bikin Baper!
Nicholas Sean memilih untuk hidup berdampingan dengan orang yang merasa takut dengan dirinya daripada dengan orang yang mencintai dia.
Berkali-kali Nicholas Sean menegaskan bahwa cinta bisa meninggalkan dirinya sewaktu-waktu saat rasa itu sudah enggak ada lagi.
"Dia takut kehilangan kamu karena cinta atau yang lain?," tanya Melaney.
"Bisa jadi karena ketergantungan yang lain, mungkin ekonomi, politik, dan alasan lainnya," jawab Nicholas Sean.
Melaney langsung memberikan pertanyaan susulan dengan mengatakan "Jadi, kamu memilih jalan itu?"
"Iya, aku memilih jalan itu, aku punya 'kartu' mereka, aku bisa mengontrol dia," tutup Nicholas Sean.
(*)
Penulis | : | Monika Perangin |
Editor | : | Monika Perangin |
KOMENTAR