CewekBanget.ID - Kadang orang introvert masih sering disalahpahami.
Gara-gara cenderung menyimpan segala hal sendiri, orang introvert dianggap enggak bisa terbuka kepada orang lain, pendiam, hingga jutek.
Introvert juga kerap dianggap enggak bisa bekerja dan bersosialisasi di tengah bidang dan lingkungan yang cenderung lebih familier untuk orang ekstrovert.
Padahal sih, sebetulnya orang introvert bisa-bisa saja bekerja di bidang ekstrovert.
Cuma memang ada hal-hal yang harus dihadapi orang introvert dengan cara yang berbeda saat melakukannya.
Kalau kita orang introvert yang bekerja di lingkungan dan bidang yang ekstrovert banget, mungkin kita bisa relate dengan pengalaman ini.
Kesulitan Menghindari Team Building
Enggak jarang, kantor tempat bekerja mengadakan perayaan tertentu atau kegiatan team building.
Tujuannya untuk mempererat hubungan antar-sesama karyawan dan atasan.
Tapi biasanya acara seperti ini dihindari banget oleh para introvert, karena kerap muncul perasaan canggung saat harus mengobrol atau berinteraksi terlalu lama dengan banyak orang.
Akhirnya, kita berusaha mangkir dari acara-acara kantor seperti itu, atau karena kesulitan menghindar, mungkin kita tetap hadir tapi memilih untuk enggak terlalu aktif terlibat di dalamnya.
Baca Juga: Rekomendasi dan Info Drama Korea yang Karakternya Introvert. Relate?
Source | : | Thought Catalog |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR