Ini membantu memperlambat aktivitas otak sebagai persiapan untuk istirahat malam yang panjang.
Selain itu, ambil napas dalam-dalam untuk memperlambat detak jantung.
Kebangun antara jam 11 malam dan 1 pagi: kita mengalami kekecewaan emosional
Pengobatan tradisional Tiongkok mengaitkan periode waktu ini dengan kantong empedu, yang merupakan bagian dari apa yang mengendalikan emosi kita.
Chinese Medicine Living menyatakan bahwa kantong empedu bertanggung jawab atas hasrat kita untuk hidup, tindakan, dan ketegasan.
Ketika kantong empedu seimbang, kita merasa bahagia dan puas.
Tetapi jika kita mengalami kurangnya gairah, masalah dengan pengambilan keputusan, atau rasa takut, kantong empedu kita enggak sinkron.
Kebangun antara jam 1 dan 3 pagi: kita sedang marah
Coba ingat-ingat apakah ada seseorang atau kejadian yang bikin kita marah pada hari itu?
Kemarahan dikaitkan dengan hati. Ketika kita memiliki perasaan dendam yang enggak terekspresikan, perasaan itu menumpuk seiring waktu di hati kita.
Jadi ketika kita mencoba untuk tidur sepanjang malam, tubuh kita mengingatkan kita akan sensasi ini malam demi malam.
Baca Juga: Aman! 5 Camilan Ini Cegah Kita Bangun Tengah Malam karena Lapar!
Source | : | YourTango |
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR