Yang kita tahu uban biasanya muncul saat menginjak lanjut usia.
Tapi sebenarnya, stres juga bisa memicu munculnya uban di usia yang bahkan masih muda nih, girls!
Melanocytes adalah sel yang memproduski pigmen melanin untuk memberi warna pada rambut.
Sebuah penelitian dari Universitas New York mengungkapkan hormon stres dapat memicu munculnya uban karena kurangnya pigmen pada folikel rambut.
Akibatnya, warna rambut pun jadi cepat hilang.
4. Lepek
Stres memproduksi hormon kortisol.
Dengan meningkatnya hormon ini maka level kelenjar sebasea pada kulit kepala akan bekerja lebih keras untuk melepaskan sisa sebum.
Pada akhirnya, ini bakal meningkatkan produksi minyak yang membuat akar rambut jadi lepek, deh!
Baca Juga: Luar Biasa! 5 Manfaat Air Kelapa Buat Kesehatan dan Kecantikan Rambut
5. Ketombe
Stres bisa aja bukan penyebab langsung dari munculnya ketombe.
Tapi stres bisa melemahkan pertahanan alami tubuh yang melawan mikroba pada kulit kepala.
Sehingga kulit kepala jadi kering, lepek, dan gatal yang memicu munculnya ketombe.
(*)
Baca Juga: Lakukan di Rumah Aja, Gini 4 Cara Merawat Rambut Sulit Diatur!
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR