CewekBanget.ID - Selama ini, air kelapa dikenal sebagai salah satu minuman paling menyehatkan.
Tapi ternyata, minum air kelapa enggak selalu mendatangkan manfaat!
Minum air kelapa juga bisa mendatangkan bahaya yang justru berakibat buruk untuk kesehatan kita, lho!
Berikut beberapa bahaya minum air kelapa yang harus kita waspadai.
Baca Juga: 4 Minuman Sehat untuk Membersihkan Ginjal, Termasuk Air Kelapa
1. Gangguan elektrolit
Melansir Grid Health, mengonsumsi air kelapa secara berlebihan bisa mengganggu keseimbangan elektrolit dalam tubuh, girls.
Kandungan kalium yang tinggi dalam air kelapa, jika dikonsumsi dalam jumlah yang berlebihan, bisa menyebabkan hiperkalemia.
FYI, hiperkalemia merupakan suatu kondisi peningkatan kadar kalium dalam darah.
Kondisi ini bisa menyebabkan gangguan irama jantung, tekanan darah tinggi, dan bahkan kegagalan jantung.
2. Berakibat buruk pada ginjal
Bahaya air kelapa berlebihan berikutnya berhubungan dengan kesehatan ginjal.
Air kelapa mengandung senyawa yang dikenal sebagai oksalat.
Kalau kita mengonsumsinya dalam jumlah berlebih, senyawa ini dapat menyebabkan pembentukan batu ginjal.
Oksalat dapat bergabung dengan kalsium dalam urin dan membentuk kristal yang dapat mengendap, hingga terjadilah batu ginjal.
Oleh karena itu, orang yang memiliki riwayat batu ginjal atau masalah ginjal lainnya harus berhati-hati dalam mengonsumsi air kelapa.
3. Memicu masalah pencernaan
Mengonsumsi air kelapa secara berlebihan juga dapat menyebabkan gangguan pencernaan.
Air kelapa mengandung serat, dan jika dikonsumsi dalam jumlah yang berlebihan, malah menyebabkan diare atau masalah pencernaan lainnya.
Selain itu, air kelapa yang enggak segar atau yang telah terkontaminasi dapat menyebabkan infeksi saluran pencernaan.
4. Kandungan kalori
Meskipun air kelapa memiliki kandungan kalori yang lebih rendah dibandingkan minuman olahraga atau minuman manis lainnya, masih mengandung kalori.
Jika dikonsumsi dalam jumlah yang berlebihan, kandungan kalori ini dapat berkontribusi pada peningkatan berat badan.
Baca Juga: 5 Manfaat Minum Air Kelapa saat Perut Kosong di Pagi Hari Bikin Nagih
Jika seseorang mengonsumsi air kelapa sebagai bagian dari program penurunan berat badan, penting untuk mempertimbangkan asupan kalori keseluruhan.
5. Kandungan gula
Air kelapa alami mengandung gula, meskipun kandungan gula tersebut lebih rendah dibandingkan dengan minuman olahraga komersial atau minuman ringan.
Namun, kalau kita mengonsumsi air kelapa dalam jumlah yang berlebihan, itu artinya mereka juga akan mengonsumsi jumlah gula dalam jumlah yang tinggi.
Ini bisa berdampak buruk bagi kesehatan, terutama pada orang dengan diabetes atau masalah kesehatan terkait gula.
(*)
Baca Juga: Air Kelapa Enggak Boleh Diminum sama Orang dengan 5 Kondisi Ini
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR