3. Pencernaan lebih sehat
Dilansir dari Kompas.com, air jahe juga bantu membuat pencernaan jadi lebih sehat.
Konsumsi air rebusan jahe secara rutin bisa menyehatkan dan melancarkan saluran pencernaan.
Air jahe juga mengurangi peradangan organ bagian dalam, girls.
Ketika mengalami gangguan saluran cerna dan merasa mual-mual, minum wedang jahe bisa membuat perut terasa lebih nyaman.
Tentunya kita minum air rebusan jahe dengan rutin tapi jangan berlebihan ya, girls.
4. Atasi migrain
Selain itu, air jahe juga cukup efektif dalam meredakan sakit kepala sebelah, dibandingkan dengan hanya mengonsumsi obat pereda nyeri.
Dilansir dari Halodoc.com, kandungan zat antiinflamasi dan antioksidan kuat dalam air jahe dapat mengurangi peradangan pada pembuluh darah di kepala.
Baca Juga: Tips Sehat saat Puasa, Konsumsi 5 Buah Ini Ketika Sahur Biar Enggak Lemas
Girls, ada beberapa pilihan minuman jahe yang bisa kita coba konsumsi.
Misalnya, mengonsumsi air jahe yang ditambah dengan madu dan perasan lemon.
Bisa juga merebus jahe dengan sereh dan gula jawa.
Itu dia manfaat konsumsi air jahe bagi kesehatan kita. Semangat buat jalani puasa ya, girls!
(*)
Source | : | Halodoc.com,Kompas.com |
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR