Outfit dalam sebuah konser juga salah satu yang penting banget buat konser tunggalnya Raisa. Nah, untuk buat penampilannya makin kece pas konsernya berlangsung, Raisa akan menggunakan busana dari desainer Sebastian Gunawan. "Akan classy juga elegan, tapi simpel sehingga tetap Raisa banget," bocor Raisa.
Banyak Tamu Misterius
Akan ada beberapa kolaborator misterius nih dalam konser tunggal Raisa di Jakarta. "Akan ada beberapa penyanyi yang manis-manis, dengan lagu-lagu yang manis juga," kata Raisa sambil ketawa. Semoga konsernya juga bisa jadi kenangan manis buat YouRaisa, ya!
(Baca juga: Raisa, Tips Kuliah Buat Mahasiswa Baru)
(foto: sendie)
Penulis | : | Astri Soeparyono |
Editor | : | Astri Soeparyono |
KOMENTAR