Biar pacaran makin awet, ada beberapa kebiasaan buruk yang harus dihilangkan nih, girls. Enggak pengin kan pacar mutusin kita hanya karena mempertahankan kebiasaan buruk ini? yuk cari tahu kebiasaan buruk apa saja yang harus dihilangkan dalam pacaran.
(Baca juga: 6 Kebiasaan Kecil Yang Jadi 'Racun' Selama Pacaran)
Kebiasaan Berbohong
Kadang kita enggak sadar sudah berbohong, biasanya untuk hal-hal kecil. Bisa juga sengaja berbohong demi menutupi sesuatu atau sering disebut white lie. Meski kadang white lie dibutuhkan demi kebaikan kita dan pacar, hal ini enggak baik jika sudah jadi kebiasaan. Walaupun kita berpikir kejujuran itu menyakitkan, hal tersebut jauh lebih baik ketimbang berbohong. Cobalah untuk selalu jujur karena pacar berhak mengetahui siapa kita sebenarnya, termasuk isi hati kita.
Mendominasi Pembicaraan
Mungkin kita sangat bersemangat terhadap sesuatu dan pengin membaginya kepada pacar. Akibatnya kita jadi mendominasi pembicaraan. Jika setiap kali bertemu kita selalu mendominasi pembicaraan, hasilnya bisa bikin cowok kesal. Mereka bisa menganggap kita egois dan enggak memikirkan pendapatnya. Jika sedang pengin berbagi sesuatu, jangan lupa tanyakan tanggapan dia sehingga dia merasa berpartisipasi juga dalam obrolan. Enggak hanya sekadar jadi pendengar saja.
Lihat Handphone Saat Sedang Bareng
Menelepon orang lain dan menyueki dia ketika sedang bareng memang enggak sopan. Begitu juga dengan sibuk chat atau melihat sosial media waktu lagi bareng. Itu juga enggak sopan, girls. Ketika sedang berdua, biarkan handphone tersimpan dengan aman di dalam tas dan habiskan waktu dengan mengobrol. Kecuali jika telepon atau pesan yang diterima sangat penting, minta ijin dengan sopan kepada pacar. Hal ini akan membuat pacar merasa lebih dihargai.
(Baca juga: Perbedaan Cewek Dan Cowok Ketika Mengirim Pesan Saat Chatting)
Keep In Touch With Socmed
Wah, makanan yang kita pesan lucu banget dan rasanya pengin difoto lalu di-upload di Instagram. Atau pacar memberi kejutan sehingga pengin dipamerin di Twitter. Eits, enggak semua hal wajib diumbar di sosial media. terutama saat sedang bareng pacar. Lebih baik menghabiskan waktu dengan seru-seruan bareng pacar ketimbang memberitahu semua orang di akun sosial media tentang apa yang sedang kita lakukan.
Ngomongin Mantan Terlalu Banyak
KOMENTAR