Membuat alis merupakan salah satu kewajiban setiap kali kita ber-makeup.
Tapi kalau sedang terburu-buru, membentuk alis tuh jadi memakan waktu kita.
Nah untuk mengatasinya, Rollover Reaction kini hadir dengan produk terbarunya, Browcara! Apa sih Browcara?
(Baca juga: Agar Kulit Enggak Rusak, Hentikan 5 Kebiasaan Ini Sebelum Umur 20!)
Browcara membuat alis tampak alami
Browcara Eyebrow Perfector merupakan eyebrow wax dalam kemasan tube yang praktis dan mudah digunakan kapan aja.
Pigmen di dalam Browcara dibuat untuk mengisi kekosongan dan merapikan alis dengan hasil yang alami.
Browcara ini praktis dan enggak makan waktu, jadi cocok digunakan sehari-hari.
Hal ini juga berkaitan dengan nilai yang diangkat oleh Rollover Reaction, yakni membuat produk makeup yang gampang dan praktis digunakan oleh cewek.
(Baca juga: Heart Brows, Tren Alis Terbaru di Instagram. Yay or Nay?)
Cara menggunakannya
1. Bersihkan kelebihan pigmen yang ada di aplikator pada leher tube, supaya enggak menggumpal saat diaplikasikan.
2. Isi bagian ujung alis terlebih dahulu dengan mengikuti arah pertumbuhan rambut, lalu lanjutkan dengan mengisi bagian tengah dan dalam.
3. Ulangi penggunaan untuk hasil yang lebih tajam.
(Baca juga: Tanpa Blush On, Ini 5 Cara Alami Membuat Wajah Merah Merona)
Tersedia dalam dua warna
Tersedia dalam dua warna, yakni Cappuccino (cokelat) dan Espresso (abu-abu gelap kecokelatan).
Kita bisa membelinya mulai 24 November mendatang di situs www.rollover-reaction.com dengan harga Rp109,000.
Penulis | : | Intan Aprilia |
Editor | : | Intan Aprilia |
KOMENTAR