Serupa Tapi Enggak Sama, Ini Bedanya Stres dan Kecemasan! Harus Tahu!

By Salsabila Putri Pertiwi, Sabtu, 18 Juli 2020 | 13:10 WIB
stress (truestressmanagement.com)

Stres

stres

Ada banyak kesamaan gejala antara stres dan kecemasan.

Ketika seseorang mengalami stres, mereka bisa mengalami gejala seperti detak jantung dan napas yang lebih cepat, pikiran cemas, kemurungan dan perasaan marah, dan enggak bahagia.

Stres juga membuat kita merasa kewalahan, kesepian, mual, dan pusing, serta bisa jadi membuat diri diare atau sembelit, detak jantung lebih cepat, dan bernapas lebih cepat.

Kecemasan

Sementara itu, saat mengalami kecemasan, detak jantung dan pernapasan kita bakal lebih cepat diiringi perasaan enggak nyaman atau takut.

Kita juga akan berkeringat, mengalami diare atau sembelit, dan gugup.

Selain itu, bakal ada ketegangan dan kegelisahan yang kita rasakan.

Perbedaan Stres dan Kecemasan

Stres dan kecemasan adalah bagian dari reaksi tubuh yang sama dan memiliki gejala serupa, makanya sangat sulit membedakan keduanya.