4. Makanan yang kita pilih
Tahukah kamu kalau ternyata kita sebagai cewek lebih gampang ngidam makanan yang tinggi gula dan lemak?
Dalam studi di tahun 2009 yang diberitahu oleh reporter Washington Post, Jennifer Van Allen, ternyata otak cewek punya insting yang kuat untuk selalu makan makanan yang enak, padahal enggak lapar.
Hal ini enggak ditemukan pada otak cowok.
Jadi bukan cuma cowok lebih gampang membakar lemak dan punya aktivitas fisik yang lebih banyak, tapi juga pemikirannya enggak makan terus!
Baca Juga: Bye Diet Nyiksa! 8 Cara Simpel Ini Lebih Efektif Turunkan Berat Badan
5. Emotional eating
Masih berhubungan dengan poin keempat, cewek juga lebih gampang terjebak dalam emotional eating, lho!
Berdasarkan studi dari American Journal of Clinical Nutrition pada tahun 2013, cewek ternyata bakalan langsung makan makanan yang berlemak dan bergula tinggi sehabis stres atau merasa kelelahan.
Ini karena kita bakalan merasa jauh lebih baikan dan seperti memberikan hadiah buat diri sendiri karena telah berjuang.
Karena kelima alasan di atas, jangan heran kalau cewek memang lebih sulit menurunkan berat badan.
Bahkan sebenarnya, cewek enggak disarankan untuk terlalu kurus, karena berbahaya buat kesehatan kita.
Jadi mulai dari sekarang, jangan pernah lagi merasa minder sama tubuh kita, ya!
(*)
Baca Juga: Turunkan Berat Badan Berlebih Cuma Makan 7 Buah Ini. Wajib Tahu!