Jarang Diketahui, Rupanya Ini 5 Manfaat Olahraga Lompat Tali!

By Salsabila Putri Pertiwi, Sabtu, 27 Februari 2021 | 18:20 WIB
Lompat tali (independent.com)

CewekBanget.ID - Lompat tali mungkin membangkitkan kenangan kita saat kecil, ketika kita sering memainkannya bersama teman-teman.

Tapi lebih dari itu, lompat tali juga merupakan bentuk latihan fisik yang baik, lho.

Malah, bisa jadi lompat tali lebih efektif daripada jenis olahraga kardio lainnya.

Kelima manfaat berikut ini bakal kita dapatkan dengan rajin melakukan lompat tali.

Baca Juga: 5 Olahraga yang Bisa Menambah Tinggi Badan Kalau Rajin Dilakukan!

Membakar Kalori

Dilansir dari Insider, lompat tali bisa membakar 200 hingga 300 kalori dalam 15 menit.

Jumlah tersebut lebih dari kalori yang terbakar saat kita melakukan latihan kardio lain seperti bersepeda atau berlari.

Sebagian besar otot kita bekerja saat kita melakukan lompat tali, sehingga latihan ini dianggap termogenik atau mampu menimbulkan panas di dalam tubuh, yang juga berarti banyak kalori terbakar karenanya.

Meningkatkan Koordinasi Tubuh

Dengan berfokus pada kaki, lompat tali dapat membantu kita meningkatkan kemampuan koordinasi.

Sadar atau enggak, otak kita menyadari apa yang sedang dilakukan kaki kita; selain itu lompat tali menuntut beberapa anggota tubuh untuk berkomunikasi agar dapat melakukan satu gerakan sekaligus.

Semakin sulit trik lompat tali yang kita lakukan, semakin tubuh kita awas dan berkoordinasi dengan lebih baik.

Mengurangi Risiko Cedera

Koordinasi tubuh yang baik berkat lompat tali pun membuat kita terhindar dari risiko cedera sehari-hari.

Lompat tali secara enggak langsung memaksa kita untuk mengoordinasikan gerakan tubuh bagian atas dan bawah sehingga kesadaran tubuh kita lebih tinggi.

Akhirnya, kita jadi lebih waspada dan enggak gampang terluka.

Baca Juga: 5 Manfaat Olahraga Skipping Bagi Kesehatan. Jaga Kesehatan Jantung, Lho!

Meningkatkan Kesehatan Jantung

Lompat tali membuat jantung kita memompa lebih cepat; hal ini baik untuk sistem kardiovaskular dan kesehatan hati kita.

Selain itu, lompat tali juga bermanfaat bagi orang-orang yang sudah berisiko terkena penyakit kardiovaskular.

Dilansir dari American College of Sports Medicine, lompat tali direkomendasikan untuk mengondisikan aerobik.

Baca Juga: Peregangan Sebelum, Selama, dan Setelah Olahraga. Ini 9 Manfaatnya!

Bikin Tambah Pintar

Bukan cuma bagi fisik, rupanya lompat tali juga dapat membuat kita lebih pintar, nih!

Kegiatan lompat tali yang menyeimbangkan bagian tubuh kiri dan kanan kita mempertajam kesadaran spasial kita, meningkatkan kemampuan membaca, meningkatkan ingatan, dan membuat kita lebih sadar secara mental.

Dengan melakukan lompat tali, kita mengembangkan keseimbangan dan koordinasi dinamis, refleks, serta daya tahan tulang dan otot.

(*)