CewekBanget.ID - Seiring berkembangnya zaman, kesehatan mental juga semakin mendapat tempat ya, girls.
Sehingga berbagai istilah yang berkaitan dengan kesehatan mental dan psikologi pun semakin enggak asing di telinga kita.
Salah satunya adalah self healing.
Apa sih yang dimaksud dengan self healing?
Melansir Kompas.com, self healing merupakan proses menyembuhkan diri dari luka yang kita alami di masa lalu.
Baca Juga: 5 Lagu Indonesia Paling Pas Buat Self Healing, Biar #GirlsIn5piration Bangkit!
Mungkin kita sering mendengar istilah self healing dan pengin banget malakukan hal ini tapi masih bingung harus mulai dari mana.
Pertama-tama, #GirlsIn5piration harus paham dulu nih, tujuan dari self healing ini apa dan siapa aja yang bisa melakukannya.
Langsung kepoin penjelasan di bawah ini ya, girls!
Berdasarkan ilmu psikologi seperti yang dikutip dari Kompas.com, self healing adalah proses penyembuhan yang hanya melibatkan diri sendiri untuk bangkit dari penderitaan yang pernah dialami dan memulihkan diri dari luka batin.
Tujuan dari self healing ini adalah untuk memahami diri sendiri, menerima ketidaksempurnaan, dan membentuk pikiran positif dari apa yang telah terjadi.