Kedelai seperti edamame kaya akan senyawa tanaman yang dikenal sebagai isoflavon.
Isoflavon menyerupai hormon seks estrogen dan mungkin berikatan lemah dengan reseptornya, yang terletak di sel-sel di seluruh tubuh.
Karena estrogen dianggap memicu jenis kanker tertentu, seperti kanker payudara, beberapa peneliti percaya mengonsumsi kedelai dan isoflavon dalam jumlah besar mungkin dapat menurunkan risikonya.
6. Mengurangi gejala menopause
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa makan kedelai termasuk edamame dapat mengurangi gejala menopause.
7. Mengurangi risiko osteoporosis
Osteoporosis, atau pengeroposan tulang, adalah suatu kondisi yang ditandai dengan tulang rapuh yang berisiko lebih tinggi untuk patah. Hal ini umum terjadi pada orang tua.
Beberapa penelitian menemukan bahwa secara teratur mengonsumsi produk protein kedelai dan suplemen kedelai dosis tinggi, yang kaya akan isoflavon, dapat menurunkan risiko osteoporosis pada wanita menopause dan pascamenopause.
Seperti produk kedelai lainnya, edamame kaya akan isoflavon.
Nah, itu tadi beberapa khasiat edamame yang sayang banget untuk kita lewatkan!
(*)
Baca Juga: Enggak Semua, Ini 6 Jenis Ikan Paling Sehat dan Bermanfaat Buat Tubuh