Kecemasan Bikin Kita Terbangun di Malam Hari? Atasi dengan Cara Ini!

By Salsabila Putri Pertiwi, Selasa, 2 Agustus 2022 | 10:40 WIB
Kecemasan di larut malam (Pexels.com)

CewekBanget.ID - Pernah terbangun di malam hari gara-gara dilanda rasa cemas dan khawatir?

Hal ini mungkin sekali terjadi pada diri kita kapan saja akibat berbagai faktor.

Tapi tentu jangan sampai keterusan, karena kita juga butuh beristirahat di malam hari.

Kalau kita terbangun di tengah malam akibat kecemasan, apa yang bisa kita lakukan?

Bangkit dari Tempat Tidur

Kita terbangun di malam hari gara-gara serangan cemas?

Jangan memaksakan diri untuk kembali terlelap di atas kasur, girls!

Justru kita dianjurkan untuk bangkit dari tempat tidur dan melakukan kegiatan yang menenangkan sebagai distraksi.

Kalau kita sudah merasa lebih baik dan mulai mengantuk, barulah kita bisa kembali ke tempat tidur.

Baca Juga: Lebih Waspada! Gejala Kecemasan Bisa Dikenali dari 5 Hal Ini

Meditasi

Meditasi sudah sangat populer sebagai kegiatan yang dapat membantu menenangkan diri dan mengatasi masalah tidur.